Belajar berkreasi dapat dilakukan dengan cara yang sederhana, banyak media dan cara yang bisa digunakan untuk membuat kerajinan tangan, diluar sana sudah banyak seniman- seniman yang berkreatifitas menggunakan media sampah / barang bekas yang disulap menjadi barang yang bernilai seni dan memiliki nilai jual yang tinggi.
Kali ini saya manfaatkan limbah plastik untuk dijadikan bahan dasar kerajinan tangan, dengan bantuan alat pendukung seperti tang potong, cuter plastik, kikir, bor, saya mencoba membuat miniatur pesawat terbang, dengan ketelatenan dan kesabaran membentuk pola- pola dan menyatukan bagian- bagian jadilah sebuah karya yang saya inginkan.
Tidak disitu saja, Saya juga mencoba membuat berbagai jenis kerajinan miniatur, seperti miniatur truck, mobil, celengan rumah, vespa, perahu layar, gitar, helikopter, becak, dan miniatur robot. Kesenangan yang saya dapatkan adalah ketika melihat apa yang sudah kita buat, dan menikmati proses pembuatanya.
Kerajinan tangan ini memerlukan kesabaran yg luar biasa, terlebih waktu yang tidak sebentar untuk membuat satu jenis kerajinan tangan ini, tergantung tingkat kesulitan dan kerumitanya. Dan kita juga harus bisa membagi waktu antara keluarga, pekerjaan dan kreatifitas.
Jangan takut untuk belajar berkreatifitas, hasil nomor sekian yang terpenting adalah keinginan yang kuat untuk belajar dan terus belajar. Kembangkan diri kita menjadi yang lebih baik lagi.
Tulisan ini saya buat untuk bisa menjadi motifasi untuk generasi- generasi muda Indonesia, untuk bisa terus berkarya dalam bidang apa saja, jadikan diri yang cerdas, mandiri, berinofasi yang bisa berguna untuk banyak manusia dibumi ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar