Halaman

Powered By Blogger

Kamis, 01 Agustus 2013

Gunung Semeru 3676 mdpl







Apa yang anda pikirkan tentang keindahan alam gunung semeru?,,, cukup indah memang, maha karya Tuhan dengan segala keindahanNya...  gunung semeru, gunung berapi aktif tertinggi dipulau jawa, dengan puncak mahameru 3.676 mdpl memiliki kawah diatas puncaknya (kawah jonggring saloko).

Gunung semeru terletak diwilayah pentadbrian antara kabupaten Malang dan Lumajang, dengan lokasi geografis antara 8'06'LS dan 120'55BT. Gunung semeru termasuk dalam kawasan TN BTS (Taman Nasional Bromo Tengger Semeru) terdiri dari pegunungan dan lembah seluas 50.273H. Terdapat beberapa gunung seperti; Gn Bromo (2.392 mdpl), Gn Batok (2.470 mdpl), Gn Kursi (2.581 mdpl), Gn Watangan (2.662 mdpl), Gn Widodaren (2.630). Terdapat pula danau (ranu) ranu pani, ranu regulo, ranu kumbolo dan ranu darungan.

Diwilayah gunung semeru memiliki beragam macam flora dan fauna yang jenisnya beraneka ragam, seperti flora yang didonimir seperti pohon cemara, akasia, pinus dan jenis jamuju. Ada pula kirinyoh, alang-alang, tembelekan, harendong, anggrek edemik, edelwiss putih dll. Untuk fauna, masih ada belibis liar (khusus digunung semeru) macan kumbang, luwak, kijang, kancil dll.

Persiapan Pendakian Gn Semeru

Untuk pendaki pemula khususnya, persiapan harus lebih matang!!! Persiapan yang tidak cukup pada umumnya akan menyulitkan perjalanan dan merepotkan, disini gw mau berbagi sedikit tips persiapan pendakian;

Informasi Medan Pendakian

Cari sebanyak banyaknya info seputar gunung yang akan kita daki!!! Mencakup, bagaimana jalur pendakian, lokasi dilapangan, cek point peristirahatan, jarak tempuh, perbekalan, persiapan, yg pastinya biaya yang kita keluarkan. Dengan informasi perjalanan akan lebih mudah dan terlaksana, informasi bisa didapat di internet atau teman yang biasa daki gunung.

Persiapan Fisik

Yang pelru diketahui adalah gimana kondisi fisik kita, kemudian menyimpulkan fisik kita untuk melewati jalur pendakian tersebut. Hal yang kita lakukan adalah menjaga kondisi badan agar tetap prima dan sehat, selanjutnya memperbnyak olah raga / jogging, melatih fisik supaya tidak kaget pada saat mendaki, mengatur pola tidur sebelum mendaki, tanpa mempersiapkan fisik, pendakian akan terasa sulit, mudah cape, nafas ga teratur, badan ngedrop pastinya.

Persiapan Mental

Perjalanan yang tidak mudah, mental sangat berpengaruh besar didalam pndakian, dari sini tercipta rasa pengorbanan, impian, keinginan yang tinggi, ego, sikap ngotot, mendapat sugesti lebih untuk mencapai tujuan utama kita.

Bekal Perlengkapan

  • carriel bag, dilihat dari berapa lama perjalanan dan banyaknya perbekalan, trip 2-3 hari (30-50L), trip 3-5 hari (50-80L) trip 5 hari dan seterusnya bisa pakai 80L keatas.
  • perlengkapan gunung; sleeping bag, tenda, matras, senter badai, topi rimba, ponco, kompor, korek api, golok, trekking pole, masker, kaca mata, sarung tangan, jerigen, trash bag (tempat sampah untuk membawa sampah turun kembali).
  • bekal logistik; beras, makanan siap saji, mie instan, korned, telor, abon, kopi, gula pasir, teh, susu shaset, perlengkapan masak dan makan
  • bekal pribadi; baju, celana, direkomendasikan bawa baju bola, selain ringan mudah menyerap keringat, untuk celana, jangan pakai jeans, selain berat bahanya mudah menyerap air dan suhu udara, sangat dingin jika dipakai, untuk jaket pakai yg berbahan polar, selain hangat mudah menyerap keringat.
  • obat-obatan pribadi; obat maag, obat pusing, minyak kayu putih, balsem, koyo.
  • makanan yang mudah diserap tubuh dan mengandung banyak energi; madu, coklat, gula merah, minumas isotonik

Nah ni semua rekomendasi dari gw, selamat mendaki!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar